Jumat, 11 Februari 2011


TUMBUHAN BIJI TERBUKA
Gymnospermae
1.pengertian gymnospermae (tumbuhan berbiji terbuka)
Gymnospermae berasal dari bahasa yunani yaitu gymnos yang berarti terbuka atau telanjang dan sperma yang berarti biji,jadi Gymnospermae adalah tumbuhan yang memiliki biji terbuka yang tidak terlindung oleh daging buah misalnya saja pada tumbuhan berbunga (Angiospermae, atau Magnoliophyta), biji atau bakal biji selalu terlindungi penuh oleh bakal buah sehingga tidak terlihat dari luar. Pada Gymnospermae, biji terekspos langsung atau terletak di antara daun-daun penyusun strobilus atau runjung. Pada melinjo misalnya, "pĂȘntil"nya (yaitu bijinya) sejak dari "kroto" hingga melinjo masak dapat dilihat, sementara pada tusam biji terletak pada runjungnya.
Gymnospermae telah hidup di bumi sejak periode Devon (410-360 juta tahun yang lalu), sebelum era dinosaurus. Pada saat itu, Gymnospermae banyak diwakili oleh kelompok yang sekarang sudah punah dan kini menjadi batu bara: Pteridospermophyta (paku biji), Bennettophyta dan Cordaitophyta. Anggota-anggotanya yang lain dapat melanjutkan keturunannya hingga sekarang. Angiospermae yang ditemui sekarang dianggap sebagai penerus dari salah satu kelompok Gymnospermae purba yang telah punah (paku biji).
2.pengklasifikasian Gymnospermae
Dalam klasifikasi tumbuhan modern, Gymnospermae tidak memiliki status taksonomi karena banyak petunjuk bahwa tumbuhan berbunga (Angiospermae, tumbuhan berbiji tertutup) adalah keturunan dari salah satu tumbuhan berbiji terbuka. Pemisahan antara tumbuhan berbiji terbuka dengan berbiji tertutup akan menyebabkan pemisahan yang parafiletik.
Gymnospermae mencakup tiga divisio yang telah punah dan empat divisio yang masih bertahan:

3.Table divisio Gymnospermae
divisio
Keterangan
Telah punah
Telah punah
sudah punah namun dianggap sebagai moyang Angiospermae
dengan hanya satu jenis yang masih bertahan: Ginkgo biloba
pakis haji dan kerabatnya
tumbuhan runjung
dengan anggota hanya dua genus: Gnetum (melinjo dan kerabatnya) dan Welwitschia.



Berikut ini akan dijelaskan keempat division Gymnospermae yang masih bertahan hingga sekarang :
Divisio coniferophita
          Divisio ini memiliki banyak spesies sekitar 550 spesies.divisio ini memiliki cirri cirri yaitu ,pada daunnya memiliki bentuk seperti jarum.selain itu division ini juga menghasilkan strobilus yaitu alat kelamin jantan dan betina yang terdapat pada tumbuhan biji terbuka.anggota yang dominan pada divisio ini adalah pohon pinus (Pinus merkusii )
          Proses reproduksi pada Coniferophita dibantu oleh angin atau animogami, artinya pada saat sel klamin jantan telah matang ,sel klamin tersebut akan tertiup angin menuju sel klamin betina untuk membuahi.
Tumbuhan ini memiliki ciri khas yaitu selalu hijau sepanjang tahun atau yang sering disebut evergreen. Contoh tumbuhan ini adalah pinus (Pinus merkusii) dan damar (Agathis alba)
Gambar 1.1
               
 Gambar 1.1 adalahpohon pinus(pinus merkusii) contoh dari divisio coniferophyta,yang memiliki cirri cirri daun yang berbentuk seperti jarum.





Divisio cyacadophyta

            Divisio ini memiliki spesies sekitar 100 spesies. Cyacadophyta memiliki cirri cirri yang sangat khas ,yaitu memiliki strobilus yang berukuran sangat besar.selain itu Cyacadophita  juga memiliki beberapa keunggulan yaitu daunnya seperti daun palem dan daun mudanya menggulung.
            Tumbuhan ini dapat ditemukan di daerah tropis dan sub tropis. Adapun cirri khas dari tumbuhan division ini adalah memiliki batang yanga tidak bercabang,daun majemuk,seperti kulit ,tersusun sebagai tajuk di puncak batang yang memanjang.
            Reproduksi Cyacadophyta adalah dengan cara dibantu oleh serangga. Strobilus jantan yang menghasilkan serbuk sari berupa mikrospora akan terbawa oleh serangga yang kemudian hinggap di strobilus tersebut.kemudian serangga akan hinggap pada strobilus betina sehingga terjadi polinasi atau penyerbukan.

Gambar 1.2, gambar dia atas adalah contoh penyerbukan yang dibantu oleh serangga.
          Contoh dari divisio ini adalah pakis haji(Cyacas rumphii)
Gambar 1.3 adalah contoh dari divisi Cyacadophyta yaitu pakis haji
Divisio Ginkgophyta

          Divisio ini adalah satu satunya yang memiliki spesies palimg sedikit,yaitu hanya satu.divisio ini dianggap division yang primitive,
          Cirri cirri dari divisio ini adalah daun lebar berbentuk seperti kipas,dengan belahan dalam yang berlekuk dalam. Tulang daun berbentuk menggarpu. Ginkgo merupakan tumbuhan yang meranggas dan berumah dua ,memiliki biji yang keras, berwarna kekuningan dan berukuran sebesar kelereng serta berbau tidak enak.
Adapun kegunaan dari ginkgo biloba ini,yaitu Ginkgo Biloba digunakan sebagai terapi pada kekurang lancaran sirkulasi darah di otak, di otot aktif, serta digunakan juga pada pengobatan vertigo dan telinga berdengung akibat sirkulasi darah yang kurang baik. Ginkgo Biloba telah diterima dalam pengobatan untuk defisit minor pada fungsi otak, terutama untuk usia lanjut. Biasanya ginkgo digunakan untuk meningkatkan daya konsentrasi, serta melawan kepikunan terutama yang disebabkan karena menciutnya arteri otak. Selain itu, ginkgo juga diketahui bermanfaat untuk terapi telinga berdengung, sakit kepala, dan juga ketidakstabilan emosi akibat kecemasan.







Gambar 1.4 merupakan contoh dari divisio ginkgophyta yaitu ginkgo biloba.




Divisio Gnetophyta
Divisio ini memiliki strobilus jantan yang tersusun majemuk,daun berhadapan atau melingkar,seluruh pembuluh terdapat pada kayu sekunder dan tidak terdapat saluran resin.sebagai contohnya adalah: Gnetum gnemon  atau melinjo. Daun muda melinjo,bji dan bunganya dapat di sayur sedangkan bijinya dbuat menjadi emping dan kayunya dibuat menjadi bahan pembuatan benang atau kertas.
i
                         
Gambar 1. Merupakan contoh gnetophyta yaitu melinjo






 adapun manfaat dari Gymnospermae yaitu:
1,sebagai bahan untuk industry kertas ,korek api,dan perabot rumah tangga. Contoh : pinus dan damar
2.sebagai tanaman hias, contoh :pakis haji
3.sebagai bahan obat contoh : balsam
4.sebagai bahan terpentin contoh :getah pinus
5.sebagai bhan makanan contoh: melinjo



                THE END